Jakarta (Foto LPDS) – Tiga pembicara hadir pada hari kedua Seri Lokakarya “Menegakkan Etika, Meluruskan Kekacauan Berbahasa, dan Mengevaluasi Pemberitaan Pers” yang digelar LPDS di Jakarta, Rabu (22/7/2009).
Hadir pembicara (dari kiri), Profesor Anton M. Moeliono (ahli bahasa), Mulyo Sunyoto (Moderator/Wartawan Antara), Desi Anwar (Wartawan Metro TV), dan Arief Rahman (Ketua Harian Komisi Nasional Indonesia untuk UNESCO.
Hari kedua lokakarya ini membahas tema “Banjir Bandang Istilah Asing: di Mana Jati Diri Bangsa?” dan dihadiri puluhan peserta antara lain dari Forum Bahasa Media Massa dan aktivis pers kampus se-Jakarta.
Published in