Pelatihan Environmental Reporting di Jerman

Jakarta (Info LPDS) – The International Institute for Journalism (IIJ) dari Badan Kerja Sama Internasional – GIZ akan menyelenggarakan program pelatihan “Environmental Reporting“ pada 21 Juni hingga 17 Agustus 2012 di Berlin, Jerman.

Pelatihan ini terbuka bagi wartawan maupun editor Bidang Lingkungan Hidup dari media cetak dan online. Calon peserta adalah wartawan yang biasa menulis masalah lingkungan hidup dan harus bisa berkomunikasi dengan baik dalam Bahasa Inggris, memiliki pengalaman profesional sekurang-kurangnya empat tahun.

 

Selambat-lambatnya pada 18 April 2012 formulir beserta semua lampiran yang diperlukan diserahkan kepada Kedutaan Jerman di Jakarta. Pada saat penyerahan berkas akan dilakukan tes kemampuan berbahasa Inggris serta pengecekan kelengkapan berkas.

Biaya perjalanan dalam negeri, pemeriksaan kesehatan, pengurusan pembuatan paspor, serta airport tax tidak dapat ditanggung oleh pihak GIZ.

Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Anita Adriana , Press and Cultural Affairs
German Embassy, Jl. M.H. Thamrin No. 1 Jakarta. Telepon 021-398 55 124; e-mail: pr-100@jaka.diplo.de. (sumber: Kedutaan Jerman di Jakarta)

 

Sumber foto ilustrasi: wwfpak.org

Published in Beasiswa