T.D. Asmadi adalah pengajar tetap LPDS, Ketua Forum Bahasa Media Massa. Ia mengawali kariernya di bidang jurnalistik sebagai fotografer di majalah Mimbar pada tahun 1971. Tahun 1974 menjadi wartawan di harian Indonesia Raya. Kurun 1975 – 2003 bergabung di harian Kompas dan mulai sebagai wartawan hingga kepala desk/ meja sunting, ketua tim bahasa Kompas dan redaktur. Tahun 1988 -1994 menjabat sebagai redaktur pelaksana mingguan Bola dan sebagai konsultan di harian Pikiran Rakyat pada tahun 2006 -2008.*
Published in